-->

Hot News

Pilkada Majene: Andi Syukri Lamar Partai Moncong Putih

By On Sabtu, September 14, 2019

Sabtu, September 14, 2019

Andi Syukri Tammalele (kiri), Ketua DPC PDI Perjuangan Majene Muhammad Wahyu dan Sekretaris DPC Ilham Muin. (Foto: Facebook/Ilham Muin)

MAJENE, MASALEMBO.COM - Sekretrais Daerah (Sekda) Majene Andi Achmad Syukri Tammalele dikabarkan mengambil formulir pendaftaran bakal calon bupati Pilkada serentak 2020 di kantor Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI P) Majene, Sabtu (14/9/2019) pagi. 

Informasi Andi Syukri melamar ke PDI P dibenarkan Sekretaris Dewan Pengurus Cabang (DPC) PDI Perjuangan Majene, Ilham Muin.

"Iya sudah, sudah, sudah tadi (ambil formulir, red), nanti saya kasih press release ya," kata Ilham dikonfirmasi via telepon, Sabtu.

Di laman akun facebook milik Ilham muin, info pengambilan formulir Andi Syukri Tammalele juga ditayangkan. Berikut tulisan postingan Ilham disertai foto pengambilan formulir AST.

"Andi Syukri Tammalele (AST), Sekda Majene, Mengambil formulir pendaftaran di Sekertariat PDI Perjuangan sebagai calon Bupati/wakil Bupati Majene pada pilkada Majene tahun 2020...
Sabtu, 14 September 2019," tulis akun Ilham Muin, diakses, Sabtu (14/9).

Baca juga: Pilkada Majene: Fahmi Tak Yakin Bertarung Lawan Kotak Kosong

Pilkada Serentak 2020, Siapa Lawan Fahmi di Majene?

Sebelumnya, sejak beberapa hari lalu, partai berlambang moncong putih itu telah membuka pendaftaran bakal calon bupati/wakil bupati. Sayang Ilham belum mengkonfirmasi sudah berapa nama bakal calon bupati yang melamar di partai pimpinan Megawati Soekarno Putri itu. 

"Nanti saya kasih press realese," singkat Ilham melalui telepon. (har/red)


comments