-->

Hot News

Seperti ini, Sampah Menumpuk di Sekitar Pasar Wonomulyo

By On Minggu, Januari 14, 2018

Minggu, Januari 14, 2018

Sampah menumpuk di sekitar pasar Wonomulyo (Foto: Subri/ masalembo.com)
POLMAN, MASALEMBO.COM- Kebersihan merupakan salah satu hal yang penting diperhatikan di daerah padat penduduk seperti pasar regional. Sebab jika tidak, limbah masyarakat yang dibuang sembarangan akan berdampak buruk pada lingkungan sekitar.

Seperti kondisi pasar Wonomulyo Kabupaten Polewali Mandar (Polman) beberapa hari terakhir. Kondisinya yang semrawut dikeluhkan warga sekitar karena mulai menimbulkan bau tidak sedap.

"Pemerintah harus serius memperhatikan ini sampah, tidak boleh disepelekan," ujar Syarifuddin, warga sekitar, Sabtu (13/1).

Ia menilai, selain kurangnya kesadaran warga akan kebersihan, minimnya tempat sampah di lokasi tersebut juga salah satu penyebab menumpuknya sampah di sekitar lokasi pasar.

"Pemerintah harus tahu titik permasalahanya, salah satu yang harus diperhatikan adalah memperbanyak armada pengangkut sampah di sekitar pasar. Dan juga harus ada tempat sampah yang disediakan sehingga masyarakat tidak akan membuang sampah disembarang tempat," harapnya.

Pantauan wartawan, tampak sampah limbah rumah tangga berserakan di sejumlah tempat di sekitar pasar Wonomulyo Polman.

Meski tersedia sebuah tempat penampungan (bak sampah), tapi ternyata tidak cukup untuk menampung sampah dari warga sekitar. (sbr/tfk)

comments