-->

Hot News

Begini Kondisi Puskesmas Tampa Padang yang Terendam Banjir

By On Jumat, Maret 01, 2019

Jumat, Maret 01, 2019

Tampak depan gedung Puskesmas Tampa Padang Mamuju yang terendam banjir (Foto: Awal S/masalembo.com)

MAMUJU, MASALEMBO.COM - Banjir bandang yang melanda wilayah Kecamatan Kalukku, Kamis (28/2/2019) malam juga menggenangi Puskesmas Tampa Padang. 

Hingga siang ini, Jumat (1/3) air setinggi lutut orang dewasa masih menggenangi halaman Puskesmas. Sehingga menyulitkan warga jika ingin berobat. 

Salah satu tenaga medis Puskesmas Tampa Padang, Mutmainnah saat ditemui mengatakan, walau kondisi tergenang namun tetap membuka pelayanan bagi warga yang ingin berobat. 

"Tadi ada dua pasien korban banjir yang terkena runtuhan bangunan kita rujuk ke RSUD Mamuju," ujarnya. 

Ia mengaku air semalam setinggi paha orang dewasa di sekitaran halaman Puskesmas. Namun tak sebera yang masuk di dalam ruangan perawatan yang berada di bagian belakang gedung.

Salah seorang keluarga pasien Herli berharap, pemerintah agar memperbaiki sistem saluran air di sekitar sehingga nantinya jika turun hujan tak lagi kebanjiran. 

Selain membuka pelayanan, sejumlah tenaga medis dan dokter Puskesmas Tanpa Padang siaga di posko bencana di Kelurahan Bebanga untuk mengobati korban banjir bandang. (awl/har)

comments