-->

Hot News

Rektor UHO Dukung Iwan Rompo Banne Jadi Anggota KPU RI

By On Rabu, Februari 16, 2022

Rabu, Februari 16, 2022

Iwan Rompo Banne


MASALEMBO.COM, KENDARI - Dukungan terhadap Iwan Rompo Banne untuk menjadi anggota KPU RI terus mengalir. Kali ini datang dari Rektor Universitas Halu Oleo (UHO), Prof. Dr. Muh. Zamrun Firihu.

Prof. Dr. Muh. Zamrun menyatakan, Iwan Rompo sebagai dosen UHO patut diberikan dukungan, support, dan doa. Karena akan meningkatkan nama baik UHO di nasional.

"Saya mengajak seluruh civitas akademika bersama masyarakat untuk kita doakan agar anggota Komisi II DPR-RI memilih dia malam ini," kata Prof. Muh. Zamrun.

Menurut Prof. Zamrun berdasarkan penampilan Iwan selama mengikuti fit and proper test baik di Timsel maupun di hadapan Komisi II menunjukan kualitas dan kemampuan dia yang sangat baik untuk demokrasi dan kepemiluan.

"Kalau penampian dan suasana fit dan proper test begitu mendapatkan pujian dari anggota Komisi II, maka kami berharap Komisi II memilih dia," katanya.

Disamping itu, katanya saat ini Iwan satu-satunya yang masih bertahan dari Indonesia Timur, sehingga sudah saatnya masuk menjadi anggota KPU RI.

Menurut Prof. Muh. Zamrun anggota Komisi II tentu memilih berdasarkan kualitas dan kemampuan dalam proses fit and proper test dan tracking dari curiculum vitae para calon.

"Kalo berdasarkan hal itu saya pikir Iwan sangat layak dan pantas untuk menjadi anggota KPU RI periode 2022-2027," katanya.

Olehnya itu dia kembali mengajak seluruh civitas akademika dan masyarakat Sultra untuk memberikan dukungan doa kepada Iwan Rompo.

Zamrun menguraikan, sangat mengenal Iwan Rompo sejak menjadi mahasiswa, yakni sosok yang cerdas, intelektual, tapi juga bisa menempatkan diri di lingkungannya.

"Dia ini kecil-kecil cabe rawit, cerdas, pintar membawa diri. Saya kira pengalamannya di kepemiluan sudah matang," ujar Zamrun yang saat ini memilih terjun di dunia dakwah.

Dia mengajak seluruh masyarakat Sultra untuk mendoakan dia, karena kekuatan terbesar dukungan adalah doa. (*)

comments