-->

Hot News

Usai di Lapulu, Kadin Sultra Kembali Gelar Pasar Murah di Baruga

By On Rabu, April 12, 2023

Rabu, April 12, 2023


Pasar murah yang digelar Kadin Sultra


MASALEMBO.COM, KENDARI - Usai menggelar pasar murah di Lapulu, Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Sulawesi Tenggara yang berkolaborasi dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari kembali mengadakan kegiatan yang sama dengan titik di Kantor Kecamatan Baruga.

Ketua Kadin Sultra, Anton Timbang mengatakan dengan kegiatan pasar murah yang dilakukan itu bertujuan untuk menekan angka inflasi selama bulan ramadan hingga perayaan hari besar umat Islam yakni Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah.

Disamping itu juga untuk memulihkan ekonomi Kota Kendari pasca wabah Corona Virus Disease (Covid)19 yang sangat berpengaruh kepada masyarakat Indonesia tanpa terkecuali di Kota Kendari.

"Pasar murah ini adalah salah satu bentuk kepedulian kami di Kadin Sultra dalam meringankan beban masyarakat akibat kenaikan harga bahan pokok selama ramadhan hingga menyambut lebaran Idul Fitri. Apalagi kondisi perekonomian di Kota Kendari masih belum stabil akibat dampak pandemi Covid-19," jelas Anton Timbang, Rabu (12/04/2023).

Tak hanya di Kota Kendari, Anton Timbang mengaku pihaknya siap mensuplai kebutuhan bahan pokok yang dikemas dalam pasar murah ala Kadin Sultra untuk beberapa daerah khususnya Kabupaten Muna.

"Ketersediaan stok hingga lebaran tidak menjadi persoalan, jadi saya kira tidak ada masalah ini, biarpun kita adakan di beberapa tempat," ucap Anton Timbang yang juga Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sultra ini.

Sementara itu, Penjabat Wali Kota Kendari, Asmawa Tosepu mengucapkan terima kasih kepada Kadin Sultra yang memberikan kontribusi nyata membantu pemerintah dalam upaya menekan laju angka inflasi di Kota Kendari dengan melakukan stabilisasi harga bahan pokok melalui pasar murah ini.

"Mudah-mudahan dengan terobosan gerakan pasar murah di empat titik yang digagas Perumda Pasar bekerjasama dengan Kadin Sultra ini bisa menekan angka inflasi dan harga-harga bahan pokok bisa stabil terutama bulan ramadhan ini serta menjelang lebaran," kata Asmawa Tosepu.

Lebih lanjut Asmawa Tosepu menuturkan hampir seluruh kebutuhan pokok masyarakat disubsidi dan disalurkan oleh Kadin Sultra seperti beras, telur, minyak goreng, gula pasir, bawang merah, bawang putih dan masih banyak lagi.

"Sekali lagi kami ucapkan terima kasih kepada Ketua Kadin Sultra, Anton Timbang yang senantiasa membantu serta mendukung pemerintah untuk mensejahterakan masyarakat dan meningkatkan perekonomian masyarakat," pungkasnya.

Penulis : Muhammad Al Rajap

comments