-->

Hot News

Mateng Sukses Gelar Pilkades Serentak Pertama, Ini Pesan 'Uwe' Aras Saat Pelantikan

By On Jumat, Desember 29, 2017

Jumat, Desember 29, 2017

Bupati H. Aras Tammauni lantik 16 Kades (Foto: Jamal M Tanniewa/ masalembo.com)
MATENG, MASALEMBO.COM- Usai melantik 16 Kepala Desa (Kades) terpilih di pendopo rumah jabatan (Rujab), Bupati Mateng H Aras Tammuni berharap Kades lupakan perbedaan pilihan. 

Bupati menghimbau, agar kepala desa menjalin kerjasama dengan masyarakat dan pemerintah kabupaten dalam meningkatkan pembangunan di desa.

"Rangkul kembali semua masyarakat dan bekerjasama membangun desa, lanjutkan program kades lalu dan lakukan hal yang positif untuk masyarakat," ucap Uwe Aras sapaan Bupati Mateng ini.

H Aras berharap, Kades yang baru saja dilantik bertanggung jawab dan menjalankan amanah masyarakat sesuai janji saat kampanye.

"Penuhilah janji politik saudara sesuai visi-misi saat kampanye dan laksanakan tugas dengan baik demi kesejahteraan masyarakat," pinta bupati. 

Disampaikan pula, Pilkades serentak yang pertama kalinya di Mateng, sukses dan aman. Hal itu karena adanya kordinasi dan kerjasama yang baik dengan semua pihak, baik TNI, Polri, pemerintah dan masyarakat sendiri.

Selain Bupati, pelantikan juga dihadiri Wakil Bupati H Amin Jasa, Sekkab H Askary Anwar dan Ketua DPRD Mateng H Arsal Aras.
Tampak pula pimpinan OPD se Mateng, seluruh Kades, dan unsur TNI Polri. 

Berikut nama Kades yang dilantik:

1. Muhammad Kasim (Kades Pangale) 
2. Riaman (Kades Kuo)
3. Nasparuddin (Kades Kombiling) 
4. Bahrum Ratte (Kades Barakkang)
5. Ahmad Yani (Kades Lembah hada') 
6. Awaluddin Hartono (Kades Babana) 
7. Ashar Jamal (Kades Tobadak) 
8. Nurdin Karim (Kades Sejati) 
9. Jamaluddin (Kades Sinabatta)
10. Ince Imran Tahir ( Kades Budong-Budong)
11. Agustinus Rukka (Kades Salulebbo) 
12. Selereksi (Kades Karossa) 
13. Nasaruddin ( Kades Lembah hopo) 
14. Taufik S ( Kades Kadaila) 
15. Albertus ( Kades Kayu calla) 
16. Ahmad Syam (Kades Lara) 
(Sumber: Humas Setda Pemkab Mateng). (adv)

comments