-->

Hot News

Dapat Suntikan Rp21 M, RSUD Mateng Lakukan Ini...

By On Sabtu, September 07, 2019

Sabtu, September 07, 2019

dr Patunrengi 

MATENG, MASALEMBO.COM -- Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mamuju Tengah (Mateng), kembali mendapat suntikan dana dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.     

Direktur RSUD Mateng dr Patunrengi mengatakan, Kemenkes RI tahun ini mengucurkan anggaran sebesar Rp21 Miliar. Bantuan melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) ini akan digunakan membangun enam unit fasilitas kesehatan.

Yakni ruang perawatan kelas I dan II. Kemudian Instalasi Farmasi, Instalasi Gizi, Instalasi pemeliharaan sarana prasarana, dan gedung laundry.

"Bangunan ini diperkirakan menelan anggaran sebesar Rp16 miliar," urai Patunrengi.

Lanjut dijelaskan, kesisahan biaya pembangunan fisik akan digunakan melengkapi kebutuhan kesehatan. Seperti pengadaan satu unit ambulans dan kelengkapan lainnya. "Kami sangat bersyukur karena tahun ini Mateng kembali dapat bantuan DAK," ungkap direktur.

Patunrengi berharap 2020, RSUD Mateng kembali mendapat bantuan dana. Sehingga fasilitas kesehatan di daerah ini semakin meningkat.

"Tahun lalu kita mendapat bantuan Rp6,2 miliar, dan alhamdulillah tahun ini disuntik lagi Rp21 M," jelasnya.

Baca juga : RSUD Mateng Disuntik Rp6,2 M, Ini Programnya ...

Kata direktur, 2018 pihaknya membangun gedung senilai Rp1,5 miliar dan pengadaan dua unit ambulance.

"Sisanya kita gunakan beli alat kesehatan," terang Patunrengi.


Pembangunan gedung baru sedang berjalan  

Ia berharap tahun 2020 RSUD Mateng kembali mendapat bantuan serupa. Sehingga kekurangan yang ada bisa ditutupi secara bertahap.


Pantauan Masalembo.com pembangunan beberapa gedung kesehatan sedang berjalan. Sementara alat kesehatan berangsur tiba di RSUD Mateng. (jml/riz)


comments