-->

Hot News

Tragedi Maut 24 Januari Di Mamuju Tengah

By On Senin, Januari 24, 2022

Senin, Januari 24, 2022


MATENG, MASALEMBO.COM - Mencekam dan berdarah, inilah situasi yang terjadi pada Senin 24 Januari 2022 di Mamuju Tengah, kejadian tersebut sontak menghebohkan jagad maya.

Dimana kejadian ini, bukan hanya berdarah, kejadian tersebut juga menghilangkan nyawa. Berikut dua tragedi berdarah di Mamuju Tengah pada Senin 24/1/2022.

1. Perkelahian berujung maut

Sekitar pukul 06.00 Wita, terjadi sebuah Perkelahian yang berujung hilangnya nyawa seorang pria paruh baya di Dusun Kayu Colo, Desa Barakkang, Kecamatan Budong-Budong, Kabupaten Mamuju Tengah.

Diketahui korban tersebut berinisial J, salah satu ASN yang masih aktif. Korban meninggal dunia akibat beberapa luka sabetan senjata tajam di bagian tubuh.

Diketahui, korban masih memiliki hubungan keluar dekat dengan terduga pelaku.

Pelaku sendiri kini telah di amankan oleh Tim Jatanras Polda Sulbar untuk proses pemeriksaan.

2. Tabrakan Berujung Maut

Dihari yang sama, kecelakaan lalu lintas juga terjadi, kali ini melibatkan sebuah mobil pick up merk suzuki mega carry warna hitam nopol. DW 8973 BV dan mobil truck merk toyota dyna warna merah nopol. DP 8169 CG.

Kejadian tersebut terjadi hanya berselang beberapa jam setelah kejadian perkelahian yang mengakibatkan nyawa J melayang.

Menurut pihak kepolisian, kecelakaan terjadi antara pengendara mobil truck merk toyota dyna warna merah no.pol. DP 8169 CG yang dikendarai oleh JM (21) yang bergerak dari arah utara ke selatan (dari topoyo ke tarailu) dengan pengendara mobil pick up merk suzuki mega carry warna hitam no.pol. DW 8973 BV yang dikendarai oleh BA (35).

"Dimana pengendara mobil truck pada saat dijalan trans sulawesi Dusun beringin Desa Polo camba Kecamatan Pangale Kabupaten Mamuju Tengah yang merupakan jalan menurun tidak dapat mengendalikan laju kendaraannya sehingga mengambil jalur sebelah kanan dan menabrak mobil pickup yang bergerak dari arah berlawanan sehingga mengakibatkan kecelakaan," ungkap Kasat Lantas Polres Mamuju Tengah, IPTU Mustamir

Ia menjelaskan, akibatnya kecelakaan tersebut pengendara Mobil pickup merk suzuki mega carry mengalami luka lebam di bagian perut dan pergelangan kaki kanan dan mengakibatkan meninggal dunia di puskesmas Pangale.

"Kejadian ini mengakibatkan mobil pick up merk suzuki mega carry warna hitam no.pol. DW 8973 BV mengalami kerusakan pada bagian depan sebelah kanan, dan mobil truck merk toyota dyna warna merah no.pol. DP 8169 CG mengalami kerusakan pada bagian depan sebelah kanan," terang IPTU Mustamir

Kang Mus

comments