-->

Hot News

Pemkab Majene Salurkan Bantuan ke Korban Kebakaran Garo'go

By On Minggu, November 11, 2018

Minggu, November 11, 2018

Wakil Bupati Majene H. Lukman menyerahkan bantuan ke korban kebakaran (Foto: Sufyn Ilbas/Humas Setda Majene)

MAJENE, MASALEMBO.COM - Pemerintah Kabupaten Majene langsung menyalurkan bantuan terhadap korban kebakaran di lingkungan Garo'go, Kelurahan Baru, Kecamatan Banggae.

Kasubag Protokoler Humas Setda Pemkab Majene, Sufyan Ilbas mengatakan, setelah mendapat kabar musibah yang terjadi Minggu (11/11) pagi tadi, Bupati Fahmi Massiara langsung memerintahkan jajaran Pemkab Majene untuk menyalurkan bantuan kepada para korban.

"Pak wakil bupati dan Sekda juga sudah berada di TKP," kata Sufyan melalui pesan elektronik WhatsApp Minggu pagi.

Kebakaran yang menimpa warga Garo'go ini terjadi pukul 04.00 subuh tadi. Akibat peristiwa ini sembilan rumah ludes dilalap si jago merah. Dua rumah lainnya mengalami rusak ringan.


Pihak kepolisian dari Polres Majene masih melakukan pengembangan penyelidikan penyebab pasti kejadian tersebut. Namun sementara, polisi menduga api berasal dari rumah salah satu warga Pua' Anna.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah per rumah. (har/red)

comments