-->

Hot News

Wabup H Ready Kambo Resmikan Pusat Niaga Bersujud Batulicin sebagai Pasar Harian

By On Rabu, Juni 17, 2020

Rabu, Juni 17, 2020

Wakil bupati Tanah Bumbu H. Ready Kambo meresmikan peningkatan status pusat niaga bersujud sebagai pasar harian. (Foto: Adi Putra/masalembo.com)


TANAH BUMBU, MASALEMBO.COM - Pemkab Tanah Bumbu Kalimantan Selatan meresmikan pusat niaga bersujud Batulicin sebagai pasar harian, Rabu (17/6/2020). Wakil Bupati Tanah Bumbu H. Ready Kambo secara resmi meningkatkan status pusat niaga pasar Minggu itu sebagai pusat perekonomian atau pasar harian.

“Keberadaan pasar harian ini selain dapat memberdayakan UMKM juga diharapkan mampu meningkatkan pendapatan pedagang," ujar H. Ready Kambo dalam sambutannya.

Politisi kelahiran Majene, Sulawesi Barat ini juga berpesan kepada para pedagang agar selalu memperhatikan aspek kebersihan, keamanan, dan kenyamanan di lingkungan pasar sehingga para pembeli yang datang semakin banyak karena merasa nyaman dan aman.

Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Tanah Bumbu, H. Deny Hariyanto yang juga hadir dalam peresmian itu menyatakan bahwa Pemkab Tanah Bumbu sudah lama merencanakan untuk menjadikan pusat niaga bersujud Batulicin sebagai pasar harian. "Pasar ini yang nanti kita idolakan di Tanah Bumbu, karena ini tujuan para pedagang, tanpa adanya dukungan para pedagang pasar ini tidak akan ramai," jelas H. Deny.

H. Deny juga menyebutkan bahwa saat ini ada 243 pedagang yang sudah terdata dan terverifikasi. Terdiri dari berbagai jenis dagangannya, seperti pedagang kain, pakaian, ikan, sayur, buah-buahan hingga tukang jahit dan tukang cukur. 

Ia juga menyampaikan apresiasinya terhadap usulan para pedagang yang meminta agar median jalan tengah dibuka sehingga memudahkan akses para pelaku usaha dan pembeli di pasar pusat niaga bersujud Batulicin itu.

Dalam aca peresmian itu hadir juga anggota DPRD Tanah Bumbu Andrean Atma Maulani, Camat Batulicin H. Syamsuddin serta beberapa tamu yang diundang. (*)

Pewarta: Adi Putra
Editor: Harmegi Amin

comments