-->

Hot News

Dinas ESDM Sulbar Kunjungi Lokus Stunting di Kecamatan Tabulahan

By On Sabtu, Juli 22, 2023

Sabtu, Juli 22, 2023

Tim Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sulbar saat berada di Kecamatan Tabulahan, Kabupaten Mamasa. [Foto: Kominfo Sulbar/Mhy]


MAMASA, MASALEMBO.COM - Tim Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sulbar turun langsung ke lokasi khusus (lokus) penanganan empat permasalahan daerah plus satu, di Kecamatan Tabulahan, Kabupaten Mamasa, Jumat 21 Juli 2023.

Empat permasalahan daerah plus satu dimaksud adalah kemiskinan, stunting, Anak Tidak Sekolah (ATS), pernikahan anak dan inflasi.

Kegiatan itu melibatkan semua stakeholder baik dari Pemkab Mamasa, hingga aparat pemerintahan dari tingkat kecamatan dan desa di lokus tersebut.

Itu dilakukan berdasarkan perintah Kepala Dinas ESDM Sulbar sebagai tindaklanjut arahan dari Pj Gubernur melalui Satgas yang telah dibentuk dalam rangka penanganan kemiskinan, stunting, ATS, pernikahan anak dan inflasi. Dalam hal ini, Dinas ESDM Sulbar selaku koordinator untuk dua kecamatan di Kabupaten Mamasa yaitu Kecamatan Tabulahan dan Buntu Malangka.

Dipimpin Kepala Bidang Mineral dan Batubara (Minerba) Dinas ESDM Sulbar, Ilham, intervensi yang dilakukan di lokus itu yaitu berkoordinasi dengan Camat Tabulahan, Kepala Puskesmas, para penyuluh KB dan pemerintah kelurahan dan desa.

Mereka bersama-sama mengunjungi masyarakat sasaran yakni keluarga anak resiko stunting, dengan menyerahkan satu rak telur untuk dikonsumsi selama satu bulan penuh.

Kemudian, menyasar masyarakat miskin ekstrem dengan menyerahkan bantuan makanan dan mendata masyarakat miskin yang belum menikmati listrik PLN.

Kepala Bidang Minerba Dinas ESDM Sulbar, Ilham, mengatakan, berdasarkan informasi dari camat Tabulahan dan Sekretaris Lurah Lakahang masih ada warga di kecamatan itu yang belum pernah tersentuh bantuan, tinggal di rumah gubuk berukuran 2x3 meter yang tidak layak huni, tidak miliki MCK, listrik, dan orang tua terkena penyakit gondok yang tinggal bersama dua cucunya.

"Satu cucunya masih SMP dan satunya lagi nikah di bawah umur di wilayah Kecamatan Tabulahan, Kelurahan Lakahang. Ini perlu jadi perhatian kita bersama," kata Ilham (adv)

comments