-->

Hot News

3 Balita Kakak Beradik Dirawat di RSUD Polman, Satu Menderita Gizi Buruk

By On Sabtu, Maret 30, 2024

Sabtu, Maret 30, 2024

Balita dua bersaudara kembar dirawat di RSUD Hajjah Andi Depu Polewali, satu adik mereka juga dirawat di Rumah Sakit tersebut. [Foto Rahma/masalembo.com]


POLEWALI, MASALEMBO.COM - Tiga balita bersaudara warga Polewali Mandar, Sulawesi Barat sedang dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Hajjah Andi Depu untuk memulihkan kondisi tubuh mereka.

Ketiga balita itu menjalani perawatan di ruangan anak. Namun mereka mengalami penyakit berbeda, yakni riwayat jantung, batuk dan gizi buruk.

Kepala Bidang (Kabid) Rehabilitasi Dinas Sosial Kabupaten Polewali Mandar, Andi Sumarni mengungkap hal tersebut pada Sabtu (30/03/2024) siang.

Andi Sumarni mengatakan, ketiga anak itu lahir dari pasangan Asmar Angga dan Ani, warga Desa Indo Makkombong, Kecamatan Matakali, Kabupaten Polewali Mandar. Namun selama tiga bulan terakhir keluarga tersebut mengontrak rumah di BTN Al Ikhlas Kelurahan Matakali, Kabupaten Polman.

Ketiga anak itu yakni Rahmawati Ainun (3 tahun) dengan saudara kembarnya Abdul Rahman (3 tahun), kemudian adiknya bernama Muhammad Rahmadani (6 bulan). 

Dokter mendiagnosa, Rahmawati Ainun menderita gizi buruk, Abdul Rahman Habibi mengalami kelainan pada jantung, dan Muhammad Rahmadani sedang menderita batuk.

Sebelum menjalani perawatan di RSUD Hajjah Andi Depu Polman, ketiga anak tersebut hanya dirawat di rumahnya karena keterbatasan biaya, terlebih ketiganya belum memiliki BPJS Kesehatan. 

Namun beruntung, saat ini kondisi perkembangan mereka dilaporkan makin baik, setelah mendapatkan perawatan di RSUD Andi Depu Polewali.

Andi Sumarni menjelaskan, balita penderita gizi buruk itu ditangani secara intensif oleh dokter, sehingga berat badan ketiganya sudah mulai meningkat dan perkembangan kesehatan mereka pun membaik.

Namun, orang mereka Asmar Angga mengaku, tidak memiliki biaya untuk pengobatan anak. Bersyukur ada dorongan dan bantuan masyarakat, relawan serta Dinas Sosial Kabupaten Polewali Mandar sehingga akhirnya anak mereka bisa berobat ke rumah sakit.

"Alhamdulillah anak saya bisa dirawat di Rumah Sakit karena bantuan masyarakat," ucapnya.

Ayah korban diketahui berprofesi sebagai buruh bangunan dan sudah satu bulan terakhir tidak bekerja karena fokus merawat anaknya yang sakit. (Rah/har)

comments