-->

Hot News

STQH ke XXVI Mamuju Ditutup

By On Sabtu, Maret 27, 2021

Sabtu, Maret 27, 2021



MAMUJU, MASALEMBO.COM - Seleksi Tilawatil Qur'an dan Hadits (STTQH) ke XXVI tingkat Kabupaten Mamuju resmi ditutup. Acara penutupan dilangsungkan di pelataran Rumah Adat Mamuju,  Kamis malam, 25 Maret 2021. 

Bupati Mamuju dalam sambutan yang dibacakan oleh Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Hasnawati Syam menyampaikan apresiasi kepada panitia yang telah bekerja keras menyukseskan acara STQH tahun ini. "Tidak lupa juga kepada dewan juri dan hakim yang telah bekerja profesional dalam memberikan penilaian, terimakasih atas dedikasinya, semoga kerja keras ini bernilai baik tidak hanya di mata manusia, tapi juga di hadapan Allah SWT," lanjutnya. 

STQH Tingkat Kabupaten Mamuju ke XXVI diikuti oleh 78 orang peserta dari 10 kecamatan. Dengan melombakan 3 cabang lomba, yakni Tilawah Al-Quran, Hifzil Quran, juga Musabaqah Hadits.
Kecamatan Tapalang meraih gelar juara terbanyak; menjadikan Tapalang Juara Umum STQH tahun ini. Perolehan gelar juara terbanyak selanjutnya diperoleh Kecamatan Simboro, Kecamatan Sampaga, Kecamatan Papalang, dan Kecamatan Mamuju. 

Ditemui selepas acara, Ketua Koordinator Dewan Hakim, KH. Namru Asdar, S. Ag menyatakan bahwa pelaksanaan STQH kali ini menerapkan adaptasi protokol kesehatan, berhubung pandemi Covid-19  yang masih berlangsung. Adaptasi tersebut antara lain penggunaan masker oleh peserta dan dewan hakim, juga kewajiban menjaga jarak serta mencuci tangan. 

Namru juga menuturkan, tahun ini peserta murni berasal dari Kabupaten Mamuju. Disinggung perihal kendala, menurutnya tidak ada kendala berarti selama pelaksanaan STQH, kecuali kendala cuaca. 

Namru menutup wawancara dengan harapan bahwa event semacam ini akan menjadi motivasi bagi para guru mengaji, para qari-qariah juga hafiz-hafizah lokal mamuju untuk terus memacu potensi. (Advertorial).

comments