-->

Hot News

Diduga Tersambar Petir, Sebuah Gudang Elektronik Terbakar

By On Sabtu, Desember 11, 2021

Sabtu, Desember 11, 2021

Diduga tersambar petir, Gudang Elektronik milik PT Melio Indotama Sejahtera terbakar, Sabtu 11 Desember 2021.(Foto Diana Arista/RRI) 


SITUBONDO, MASALEMBO.COM - Diduga tersambar petir, Gudang Elektronik milik PT Melio Indotama Sejahtera di Desa Kesambirampak, Kecamatan Kapongan, Situbondo, Jawa Timur terbakar, Sabtu (11/12/2021) siang. 

Menurut keterangan dari karyawan Hotel Kharisma yang bersebelahan dengan gudang yang terbakar, Eliansyah, gudang berisi peralatan elektronik tersebut terbakar setelah diduga tersambar petir. 

"Awalnya hujan deras. Kemudian kabel-kabel di gardu listrik terbakar dan akhirnya menyebar ke gudang," kata Eliansyah dengan wajah tegang. 

Beberapa saat setelah disambar petir, tiba-tiba api membesar di sebuah gudang kecil di dekat gardu listrik. 

Saat itu, dia bersama sejumlah rekannya langsung menghubungi pihak pemadam kebakaran. 

"Saya panik dan langsung menghubungi pemadam kebakaran. Saat itu api sudah menjalar ke gudang utama," jelasnya. 

Hingga berita ini diturunkan, asap hitam masih terlihat di atas gudang utama. 

Petugas pemadam kebakaran terus berusaha memadamkan api, namun asap terus membesar. 

Gudang terletak di sisi utara pantai, mengakibatkan kemacetan lalu lintas. 

Sejumlah aparat kepolisian berusaha mengatur lalu lintas dan meminta warga yang berada di sekitar lokasi kejadian untuk pulang dan tidak berkerumun. (*/red)

comments