MAMUJU, MASALEMBO.COM - Pemerintah Provinsi Sulbar menggelar pengajian akbar dan doa bersama bertajuk “Sulbar Berdoa” di Masjid Baitul Anwar Kompleks Kantor Gubernur, 31 Desember 2023 malam.
Pj Gubernur Sulbar Prof Zudan Arif Fakrulloh pada kesempatan itu menyampaikan, dzikir dan doa bersama bertujuan untuk semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT.
"Momentum dzikir dan doa bersama ini Alhamdulillah kita masih diberi karunia dan umur panjang bisa menyelesaikan tahun 2023 sebentar lagi," kata Zudan.
Kegiatan pengajian dan doa bersama bagian dari untuk bermuhasabah dan bermunajat kepada Allah SWT dengan bersholawat, dzikir dan doa mengharap apa yang telah dilakukan selama satu tahun ini mendapat berkah dan barokah serta mendapat keselamatan dan kesuksesan dalam satu tahun ke depan.
"Tahun baru ini kita memasuki suasana batiniah dengan penuh toleransi karena yakin tahun baru kita aslinya Muharram. Sesungguhnya hari tidak berganti, tanggalnya juga tetap tahunya juga," ucap Zudan.
Olehnya itu, Ia mengajak seluruh yang hadir semua mempedomani salah satu ayat kita setia pada orbit kita tahun baru ini tidak akan berarti banyak apabila seperti hari ini tidak dilakukan dengan perubahan.
"Mari kita berubah setidaknya jauh lebih baik dari hari ini,mengajak untuk mempersiapkan diri, setiap ada jabatan pasti ada kehilangan jabatan," ucapnya.
Diberi jabatan harta, pangkat digunakan seperti baju, sehingga mari kita persiapkan untuk kepulangan kita yang paling baik.
"Memasuki pemilu tidak usah terlalu fanatik, oleh karena itu yang penting semua nyoblos sesuai hari dan pilihan masing-masing toleransi terjaga kerukunan tetap terjaga," tutupnya. (Ril/red)